PELANTIKAN PENGURUS FORUM STUDI ISLAMI MAJMUATUL MUHIBBIN AL MUSTOFA (FSIMM) PRODI PENDIDIKAN KHUSUS PERIODE TAHUN 2023-2024

Organisasi Mahasiswa Islami yang berada di kampus Prodi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarbaru dibawah naungan Himpunan Mahasiswa Pendidikan Khusus (HIMA PKh) bidang Peminatan dan Bakat yaitu Forum Studi Islami Majmuatul Muhibbin Al Mustofa (FSIMM) telah mengadakan acara pelantikan kepengurusan baru Periode Tahun 2023-2024 yang bertemakan “Meningkatkan mutu pendidikan islami dan mewujudkan generasi islami yang inklusif” bertempat ruang Louis Braille Kampus Prodi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarbaru pukul 16.30 WITA s.d. Selesai hingga diakhir acara telah didokumentasikan foto bersama Pembina FSIMM, Sekretaris Prodi PKh, Dosen Pengajar, Staf Tendik, Ketua Umum FSIMM Periode Tahun 2022-2023, dan perwakilan pengurus HIMA PKh di ruang terbuka taman kampus Prodi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarbaru. Pesan dari Pembina FSIMM bidang Tadabbur Al-Qur’an oleh Prof. Dr. H. Amka, M.Si yaitu Jadilah pemimpin/khalifah yang membawa perubahan lebih baik, diharapkan pengurus FSIMM ini selama 1 tahun kedepan ada bakat calon Muballiq/pendakwah yang sudah siap tampil mengikuti lomba bakat tersebut tingkat Fakultas/Universitas dan terprogramnya kegiatan islami dengan baik diluar program inti seperti Hari Isra Mi’raj, Maulidurrasul, Kajian dan bukber Ramadhan.